Sigi - Tribrata/Polsekbiromarunews - Bulan puasa Ramadhan tahun 2023 ini tidak lepas dari digelarnya pasar tumpah (pasar dadakan) yang menjual makanan dan minuman berbuka puasa.
Menyikapi hal tersebut, Polsek Biromaru laksanakan pengamanan dan pengaturan dari dimulainya kegiatan hingga akhir pelaksanaan pasar tumpah setiap sore hari.
Kapolsek Biromaru Akp Abdul Azis S.H., menyampaikan bahwa pelaksanaan pengamanan pasar tumpah ini demi memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga masyarakat khususnya di wilayah hukum Polsek Biromaru.
“Personil pengamanan melaksanakan patroli dan pengaturan lalulintas guna mencegah niat maupun aksi orang-orang yang tidak bertanggung jawab untuk berbuat jahat, karena kejahatan dapat dilakukan apabila ada suatu kesempatan,” ucap Kapolsek.
Kapolsek menambahkan dalam pelaksanaan pasar tumpah Ramadhan ini berpotensi mengakibatkan kemacetan, oleh sebab itu Personil Polsek Biromaru bersiaga dalam laksanakan pengaturan Lalu Lintas demi lancarnya arus Lalu Lintas di lokasi pasar tumpah yang ada di Kecamatan Sigi Biromaru.[brm]