Cegah Aksi Kriminalitas Di Bulan Suci Ramadhan, Sat Samapta Polres Sigi Rutin Laksanakan Patroli

 


Sigi, - Melaksanakan tugas kepolisian sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat, Satuan Samapta Polres Sigi kembali melaksanakan patroli selama bulan suci ramadhan 1444 H l di Wilayah Hukum Polres Sigi, Kamis (06/04/2023) Pukul 09.00 (WITA) 


Dalam pelaksanaanya, Patroli Satuan Samapta Polres Sigi bergerak menyusuri Wilayah Desa Maranatha, dan Desa Sidondo kecamatan sigi biromaru.


Dalam rangka menjaga kamtibmas di pagi hari, masyarakat dihimbau membantu kepolisian agar tetap menjaga keamanan dengan tidak melakukan hal-hal yang dapat mengganggu situasi Kamtibmas seperti mengkonsumsi minuman keras dan lain sebagainya.


Sementara itu saat di temui Kapolres Sigi AKBP Reja A. Simanjuntak, S.H.S.I.K.,M.H., melalui Kasi Humas Polres Sigi AKP Ferry Triyanto mengatakan bahwa “kegiatan patroli dilaksanakan selain untuk memantau warga, juga diimbangi dengan penyampaian himbauan kamtibmas kepada masyarakat agar tercipta situasi kamtibmas yang aman dan nyaman”.


Dalam kegiatan patroli ini, petugas juga menyapa warga masyarakat yang sedang beraktivitas, kesempatan tersebut digunakan petugas dari sat samapta polres Sigi untuk menyampaikan himbauan yang pada intinya harus selalu hati-hati dan selalu waspada agar situasi kamtibmas di wilayah Hukum polres sigi tetap dalam keadaan aman dan damai.


[Humas Polres Sigi]

Lebih baru Lebih lama
Post ADS 1
Post ADS 1