Perangkat Desa dan Mahasiswa Deklarasi Damai Pemilu 2024 di Kinovaro Sigi




Sigi.- Melalui Satgas Preemtif Operasi Mantap Brata Tinombala 2023-2024 Polres Sigi kerja sama dengan kesbang pol kab sigi  dalam kegiatan kewaspadaan dini menggagas Deklarasi Damai Pemilu Tahun 2024 di wilayah Kabupaten Sigi, Selasa (14/11/2023) sekitar pukul 09.30 Wita, bertempat di Kantor Desa Porame, Kecamatan Kinovaro Kabupaten Sigi.


Hadir dalam kegiatan Deklarasi Damai para perangkat desa se-Kecamatan Kinovaro, BPD se Kecamatan Kinovaro, serta mahasiswa KKN Untad Palu dan UIN Datokarama Palu, kerja sama dengan Plt. Kaban Kesbangpol Kabupaten Sigi Jufri, S.Sos., Koordinator Sigi Binda Sulteng Letkol (CPM) Mukhlis, Kasat Intelkam Polres Sigi, AKP Musa Abdul Kadir, S.Sos., M.M, selaku Kasatgas Preemtif Operasi Mantap Brata Tinombala 2023-2024 Polres Sigi bersama personel Satgas Preemtif Operasi Mantap Brata Tinombala 2023-2024.


Dalam deklarasinya para perangkat desa dan BPD se-Kecamatan Kinovaro, mahasiswa KKN Untad Palu dan mahasiswa KKN UIN Datokarama Palu menyampaikan beberapa poin deklarasi, yakni:


1. mengikuti pelaksanaan pemilu dengan penuh rasa tanggung jawab, dan mematuhi aturan perundang-undangan yang berlaku.


2. menjaga situasi kamtibmas yang kondusif, dan mengedepankan toleransi, untuk memelihara persatuan dan kesatuan. 


3. menjunjung tinggi nilai-nilai demokrasi, kejujuran, dan keadilan, serta siap menerima hasil Pemilu Tahun 2024, baik menang maupun kalah, dengan penuh kebesaran jiwa.


4. menyelesaikan permasalahan atau sengketa yang timbul selama pemilu secara bijaksana, sesuai dengan peraturan yang berlaku dengan tidak melakukan pengerahan massa dan tindak anarkis kepada pihak manapun juga.


Sementara itu, Kapolres Sigi melalui PLH. Kasihumas Iptu Nuim Hayat, S.H. menyampaikan bahwa kegiatan deklarasi damai oleh perangkat desa dan mahasiswa merupakan hal yang positif dan kami selaku pihak pengamanan dalam hal ini Polres Sigi berharap kegiatan deklarasi ini dapat membentuk pola pikir masyarakat untuk bijak sehingga tercipta situasi dan kondisi yang kondusif selama penyelenggaraan Pemilu Tahun 2024 terutama di wilayah Kabupaten Sigi.


Tidak lupa Iptu Nuim menghimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Sigi agar bijak dalam bermedia sosial serta tidak mudah terpengaruh berita-berita hoaks terkait isu-isu pemilu.

Lebih baru Lebih lama
Post ADS 1
Post ADS 1