Sukseskan Pilkada 2024, Polres Sigi Kawal Pendistribusian Logistik Hingga Ke Pelosok




Sigi, - Personel Polres Sigi menerobos jalan setapak yang ekstrim, berbekal semangat pengabdian, lecet menjadi bukti pengabdian yang tak mengenal rasa lelah, terus melanjutkan perjuangan sampai ke TPS tujuan demi tersalurkannya hak suara warga negara di manapun mereka berada.


Dalam mendukung pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah Serentak 2024, Polres Sigi mengerahkan sebanyak tujuh personel yakni Bripka Wawan Brigpol Aditia, Brigpol Budi Harsono, Brigpol Aldri Andriano Adji, Briptu Sepriayanus, Briptu Oktovianus dan Briptu Ronal untuk melaksanakan pengamanan di Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang jauh dengan medan perjalanan yang ekstrim menuju Desa Towulu, Desa Rantewulu dan Desa Banggaiba, di Kecamatan Kulawi, Kabupaten Sigi, yang melakukan perjalanannya pada Selasa (26/11/24).


"Ketujuh personel pengamanan TPS ini menghadapi medan yang ekstrem dan tantangan cuaca dalam perjalanan menuju lokasi," tutur Kasi Humas. 


Menuju desa terjauh di Kecamatan Kulawi dan terpencil butuh waktu tempuh sekitar 14 jam perjalanan dari Polsek Kulawi, yang dikenal memiliki medan yang sulit, dan hanya dapat dilewati menggunakan sepeda motor trail atau yang telah dimodifikasi.


Jalan yang licin akibat lumpur akibat hujan deras serta medan yang berbukit dan terjal membuat perjalanan tim pengamanan menjadi penuh tantangan.


Bahkan, beberapa personel dilaporkan tergelincir, serta kendaraannya sempat mengalami kerusakan akibat menghadapi kondisi jalan yang licin, berlumpur serta terjal, meskipun tidak ada cedera serius yang terjadi," ungkap Kasi Humas.  


“Walaupun kondisi jalan menuju lokasi sangat menantang, personel kami tetap menjaga komitmennya untuk memastikan pelaksanaan pemungutan suara berjalan dengan aman dan terkendali,"


Pengamanan ini merupakan bagian dari upaya Polres Sigi untuk menjamin keamanan proses demokrasi hingga ke pelosok daerah.


Kapolres Sigi AKBP Reja A. Simanjuntak, S.H., S.I.K., M.H sebelumnya telah menegaskan pentingnya netralitas dan profesionalitas para personel yang bertugas.


Ia juga mengapresiasi dedikasi anggotanya yang siap melaksanakan tugas dalam kondisi apa pun demi mendukung suksesnya pelaksanaan Pilkada 2024.


Dengan situasi medan yang sulit, Polres Sigi terus berkoordinasi dengan pihak terkait untuk memastikan distribusi logistik Pilkada 2024 dan keamanan di TPS terpencil. Semua pihak berharap Pilkada 2024 kali ini dapat berlangsung dalam suasana aman, damai dan tertib. Pungkasnya.

Lebih baru Lebih lama
Post ADS 1
Post ADS 1